<

Cara Menghubungkan Akun Bibit Dengan Bank Jago 2023

Ruanginfo.web.id - Berikut ini adalah panduan lengkap cara menghubungkan akun bibit ke bank jago atau dari bank jago ke bibit.

Bibit adalah perusahaan finansial teknologi milik PT Bibit Tumbuh Bersama yang menyediakan portal jual beli reksadana untuk memperjual-belikan produk investasi REKSADANA, dan berbagai macam investasi yang tersedia di aplikasi bibit.

Ini Dia Cara Menghubungkan Akun Bibit Dengan Bank Jago 2022

Dengan menggunakan aplikasi bibit anda bisa melakukan investasi mulai Dari 10 ribu hingga ratusan ribu, namun buat anda pemula jangan khawatir untuk melakukan investasi, karena aplikasi bibit sudah di lindungi oleh otoritas jasa keuangan (OJK) jadi bibit terbilang cukup aman di gunakan.

Aplikasi Bibit juga sudah di lengkapi beberapa fitur yang memungkinkan Anda melakukan tindakan dan pencegahan kerugian yang besar. Nah pada kesempatan yang baik ini admin akan berbagai informasi bagaimana cara menghubungkan akun bibit yang anda miliki ke bank jago, agar proses transaksi ataupun pembelian produk reksadana lebih cepat dan mudah di lakukan.

BACA JUGA:

Apa manfaat & keuntungan Menghubungkan Bibit ke Bank Jago?

Mungkin anda masih bertanya-tanya kenapa harus menggunakan akun bibit ke bank jago?, dan apa keuntungan yang bisa anda dapatkan? Untuk itu admin sudah merangkum berikut ini beberapa keuntungan dan manfaat menghubungkan akun bibit ke bank jago.
  1. Bebas biaya administrasi dalam melakukan pembelian produk investasi, menggunakan bank jago.
  2. Bisa mendapatkan cashback hingga potongan harga dari aplikasi bank jago.
  3. Proses transaksi lebih cepat dan mudah di lakukan.
  4. Tanpa perlu melakukan TopUp saldo bibit.
  5. Pembayaran instan.
  6. Penjualan lebih cepat ke akun bank jago.

Apa Syarat Menghubungkan Bibit ke Bank Jago?

Namun sebelumnya melanjutkan bagaimana cara menghubungkan akun bibit ke aplikasi bank jago, ada beberapa syarat yang perlu anda persiapkan iyalah sebagai berikut.
  1. Pastikan bahwa anda sudah memiliki akun bibit.
  2. Pastikan bahwa nomor telpon akun bibit yang anda miliki aktif.
  3. Pastikan juga bahwa anda sudah memiliki rekening bank jago.
  4. Memiliki jaringan internet yang baik.

Cara menghubungkan Bank Jago di Aplikasi Bibit?

Setalah mengetahui syarat, lantas ingin menghubungkan akun bibit ke aplikasi bank jago berikut ini adalah panduan lengkap yang bisa anda simak sampai selesai.
  1. Buka dan login ke aplikasi Bibit.
  2. Pada halaman utama aplikasi bibit klik menu profil.
  3. Lalu pada halaman profil kalian klik hubungkan bank jago.
  4. Lalu klik aktivitas.
  5. Baca syarat dan ketentuan, lalu centang syarat, klik lanjutkan.
  6. Masukkan PIN bank jago.
  7. Konfirmasi menghubungkan.
  8. Menghubungkan akun bibit ke bank jago selesai.

Cara menghubungkan Bibit di Aplikasi Bank Jago?

Di atas adalah cara menghubungkan bank jago Melalui Aplikasi bibit, berikut ini adalah cara menghubungkan bibit melalui aplikasi bank jago.
  1. Buka dan login di aplikasi bank jago.
  2. Pada halaman bank jago klik pada menu kantong.
  3. Lalu klik hubungan bibit.
  4. Konfirmasi syarat dan ketentuan.
  5. Masukkan PIN bibit untuk Melakukan konfirmasi.
  6. Proses menghubungkan akun bibit ke bank jago selesai.
Demikian itulah tutorial cara menghubungkan akun bibit ke bank jago secara mudah dan cepat, semoga bermanfaat dan dapat membantu Anda yang ingin menghubungkan akun bibit ke bank jago selamat mencoba.